Dynamic Blinkie Text Generator at TextSpace.net


Senin, 10 Oktober 2011

Tujuan Koperasi dan Perangkat Organisasi koperasi

Nama Anggota Kelompok :

Rayi Kinasih                 = 25210688
Lestari Setyawati          = 24210005
Dewi Kencanawati        = 21210903
Ericha Dian .N              = 22210387
Syiam Noor W.             = 26210798
Nihlah Adawiyah           = 24210976
Dwikie Bayu Ramadhan = 22210218


Tujuan Koperasi


Koperasi bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan anggotanya. Koperasi dapat meningkatkan kesejahteraan anggotanya dengan adanya pembagian Sisa Hasil Usaha (SHU). Tujuan koperasi ini membedakan koperasi dengan badan usaha lainnya. Sedangkan badan usaha lainnya biasanya memiliki tujuan untuk memperoleh keuntungan sebesar- besarnya.


Perangkat Organisasi Koperasi

Perorangan

yaitu orang yang secara sukarela menjadi anggota koperasi

Pengurus

Pengurus adalah badan yang dibentuk oleh rapat anggota dan disertai dan diserahi mandat untuk melaksanakan kepemimpinan koperasi, baik dibidang organisasi maupun usaha. Anggota pengurus dipilih oleh anggota koperasi dalam rapat anggota. Dalam menjalankan tugasnya, pengurus bertanggung jawab terhadap rapat anggota. Atas persetujuan rapat anggota pengurus dapat mengangkat manajer untuk mengelola koperasi. Namun pengurus tetap bertanggung jawab pada rapat anggota.

Pengawas

Pengawas adalah suatu badan yang dibentuk untuk melaksanakan pengawasan terhadap kinerja pengurus. Anggota pengawas dipilih oleh anggota koperasi di rapat anggota. Dalam pelaksanaannya, pengawas berhak mendapatkan setiap laporan pengurus, tetapi merahasiakannya kepada pihak ketiga. Pengawas bertanggung jawab kepada rapat anggota.

Rapat Anggota

Rapat anggota adalah wadah aspirasi anggota dan pemegang kekuasaan tertinggi dalam koperasi. Sebagai pemegang kekuasaan tertinggi, maka segala kebijakan yang berlaku dalam koperasi harus melewati persetujuan rapat anggota terlebih dahulu., misalnya pada saat pemilihan, pengangkatan dan pemberhentian pengurus dan pengawas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar